DINA MARIANA "Lelaki"

6 Maret 2013

Judul Album : Lelaki
Penyanyi : Dina Mariana
Musik AKBA 583
Produksi : Akurama Records
Tahun : 1984

DINA MARIANA, yang sudah menemukan bentuk musik yang cocok dengannya, mulai memetik hasil. Album demi album cerianya sukses di pasaran dengan puncaknya album JEJAKA karya PANCE PONDAAG.
Untuk mengulang sukses, Akurama Records kembali menggandeng PANCE untuk menciptakan lagu buat DINA MARIANA.
LELAKI....begitu album berikutnya. Dari judul dan isi lagu ini seperti lanjutan dari JEJAKA.
DINA pun kembali menambah daftar hitsnya lewat lagu ini......LELAKI.....
Hits lain di album ini adalah MANA JANJIMU karya AGOES SASTRO.
Dan pastinya ada lagu seri ketiga dari KERETA TERAKHIR.... Walaupun lirik lagu di seri ketiga ini sudah tidak semenarik dua Kereta Terakhir sebelumnya.....

Prakata
Sang Adikuasa mempertemukan kita lagi yang telah lama DINA rindukan, 
tuk dapat mempersembahkan karya kata dan nada ke hadapan para penggemar 
musik pop Indonesia di tanah air tercinta.
Setelah album "JEJAKA", kali ini Pance Pondaag dan para musisi lainnya menuangkan
isi hatinya lewat album terbaru DINA yang berjudul "LELAKI"
Nah, para penggemar di tanah air, semoga kehadiran album DINA yang terbaru ini
dapat menempatkan musik pop Indonesia selangkah lebih maju di persada Nusantara

Salam manis selalu,
Dina Mariana

SIDE A
1. LELAKI
    (cipt. Pance Pondaag)
2. MANA JANJIMU
    (cipt. Agoes Sastro)
3. HARMONI DUKA
    (cipt. Insan Muslihat & Totok Nugroho)
4. KERETA TERAKHIR III
   (cipt. Akba 583)
5. JEMU
    (cipt. Rachmat AS)
6. JANTUNG HATI
    (cipt. Joko Sori)

SIDE B
1. WAKTU
    (cipt. Arche Rampengan)
2. KUNANTI
    (cipt. Anci La Ricci)
3. KIDUNG KIDUNG CINTA
    (cipt. Yoes Yono)
4. GUNDAH
    (cipt. Pipit Lengkong)
5. ASMARAKU
    (cipt. Asep Sukma)


Comments
2 Comments

2 komentar:

  • Anonim says:
    7 Maret 2013 pukul 07.13

    mas tembangkenangan, album maharani kahar desember kelabu dan album rahmat kartolo terutama vol. 2 kok tidak bisa didownload ? hanya desember kelabu pada lagu pertama yang bisa didownload. setelah klik download muncul tulisan link yang ada minta tidak berlaku. Maturnuwun dari ifan di karanganyar surakarta.

  • Tembang Kenangan says:
    7 Maret 2013 pukul 09.24

    Maharani Kahar "Desember Kelabu" dan Rachmat Kartolo "Sengsara" silakan didownload. Sudah diperbaiki linknya.
    Thanks.

Posting Komentar